Yesuslah yang Mencari dan Menemukan (Joy Michael Muliadi) "Yesus melihat dua orang bersaudara, yaitu Simon yang disebut Petrus, dan Andreas, saudaranya. Mereka sedang menebarkan jala di danau, sebab mereka penjala ikan. Yesus berkata kepada mereka: “Mari, ikutlah Aku, dan kamu akan Kujadikan penjala manusia.” (Mat 4: 18-19) Bacaan Liturgi Selasa, 30 November 2021 Pesta Santo Andreas, Rasul Bacaan pertama : Rm. 10:9-18 Mazmur Tanggapan : Mzm. 19:2-3,4-5; Bacaan kedua : Mat. 4:18-22. Sangat menarik dalam perikop ini, dimana sebelum Tuhan Yesus memanggil calon murid-muridnya yaitu Petrus dan Andreas serta Yakobus dan Yohanes selalu diawali dengan kata-kata, “Yesus melihat”. Artinya jelas, Tuhan Yesus yang mencari mereka dan menemukan mereka. Saya teringat akan cerita pastor John Powell, SJ yang mempunyai murid bernama Tommy, Tommy selalu menentang tentang kasih Allah yang tanpa pamrih kepada semua orang yang berdosa. Bahkan dia sempat menantang pastor dengan pertany...