Hidup untuk Kebenaran (Hoesing P.) Aku berkata kepadamu: "Engkau tidak akan keluar dari sana, sebelum engkau membayar hutangmu sampai lunas." (Luk. 12 : 59) Kalender Liturgi Jumat, 27 Oktober 2023 Bacaan Pertama: Rm. 7 : 18-25a Mazmur Tanggapan: Mzm. 119 : 66, 68, 76, 77, 93, 94 Bacaan Injil: Luk. 12 : 54-59 Ayat ini mengingatkan aku akan perjalanan kehidupanku hingga saat ini. Betapa saat aku dilahirkan, belajar, bekerja, berkeluarga dan bersosialisasi dengan sesama tentu banyak sekali perilaku aku yang tidak menyenangkan banyak orang, bahkan berpotensi menjadi dosa. Pada saat aku masih sekolah, banyak sekali perbuatan yang aku lakukan menyakiti kedua orang tua dan para saudaraku. Pada saat aku berpacaran, aku pun tidak setia dan sering berbohong. Dan saat aku berkeluarga, masih juga aku banyak berbuat dosa dan tidak menunjukkan adanya suatu itikad baik untuk menjadi seorang suami dan kepala keluarga yang baik. Tidak berhenti di sana, ternyata saat aku bekerja dan bersosiali...